Review Scarlett Whitening Face Care Series

Beauty By Rey - Hola beauties! Ada yang penasaran dengan review Scarlett whitening face care nggak? Bener nggak sih bisa mencerahkan wajah?.

Saya udah lama dong penasaran banget dengan rankaian face care dari Scarlett Whitening, karena saya suka banget sama body care-nya.

Terus sering liat review teman-teman yang memakai skin care-nya, kok jadi mupeng ya.
Dan akhirnya, setelah lama penasaran sendiri, saya bisa mencoba rangkaian Scarlett Face Care Series untuk brightening atau brightly series.


Alasan Memilih Rangkaian Scarlet Face Care Brightly Series untuk Mencerahkan Wajah


Btw, Scarlett Whitening Face Care itu ada 2 series loh,


1. Acne Series


Rangkaian Scarlett Face Care Acne Series ini ditandai dengan kemasannya yang berwarna mostly ungu, dan terdiri dari Acne serum beserta Day & Night Cream-nya.

Adapun manfaat dari rangkaian Scarlett Face Care Acne Series ini adalah, untuk membantu meredakan peradangan dan menyembuhkan jerawat, serta dapat melembabkan dan menghidrasi kulit, menyamarkan pori-pori dan garis halus pada wajah.


2. Brightly Series


Rangkaian Scarlett Face Care Brightly Series ini ditandai dengan kemasannya yang berwarna mostly pink, dan terdiri dari Brightly Ever After Serum beserta Brightly Ever After Day Cream & Brightly Ever After Night Cream.

Adapun manfaat dari rangkaian Scarlett Face Care Brightly Series ini adalah, untuk meningkatkan kelembaban dan elastisitas kulit, membantu mencerahkan kulit dan memudarkan bekas jerawat,  menyamarkan pori-pori dan garis halus pada wajah, serta mengencangkan kulit.

Karena kulit saya akhir-akhir ini memang jarang berjerawat, saya putuskan mencoba rangkaian Scarlett Face Care Brightly Series aja, biar makin cerah.

Oh ya selain itu, alasan saya mencoba rangkaian Scarlett Face Care adalah karena semua produk Scarlett Whitening tuh sudah teruji bebas mercuri dan Hydroquinon, serta sudah terdaftar BPOM.


Review Scarlett Whitening Face Care Brightly Series untuk Mencerahkan Wajah


Untuk hasil yang lebih terlihat, saya memilih mencoba semua rangkaian Scarlett Face Care Brightly secara lengkap, yang terdiri dari:


Scarlett Brightening Facial Wash


Isi : 100 ml
Harga : Rp. 75.000
BPOM : NA18211205940
Hero IngredientsGlutathione, Aloe Vera, Rose Petal, Vit E.

Scarlett Brightening Facial Wash review

Sedangkan full ingredients Scarlett Brightening Facial Wash ini, adalah: "Aqua Demineralisata, Cocamidopropyl Betaine, Sodium Laureth Sulfate, Glycerin, Aloevera Leaf Extract, Sodium Coco-Sulfate, Acrylates/c10-30, Alkyl Acrylate Crosspolymer, Triisopropanolamine, Rosa Canina Flower, Dmdm Hydantoin, Niacinamide, Microcrystalline Cellulose, Glutathione, Tocopheryl Acetate, Kojic Acid, Edta, Fragrance Components and Finished Fragrances, ci 60725"

Manfaat Scarlett Brightening Facial Wash:
  • Membantu mencerahkan kulit wajah.
  • Untuk menutrisi kulit wajah.
  • Membantu mengontrol kadar minyak berlebih diwajah.
  • Membantu mengecilkan pori-pori diwajah.
  • Membantu meregenerasi kulit wajah agar tampak lebih kencang.
  • Membantu menghilangkan beruntus/jerawat.

Jatuh cinta banget deh sama penampakan Scarlett Brightening Facial Wash ini.
Teksturnya tuh berbentuk gel berwana bening dengan butiran halus berwarna pink, dan yang unik adalah ada kelopak bunga rose petal di dalamnya.

Scarlett Brightening Facial Wash review

Aromanya wangi banget kayak bunga mawar yang lembut gitu.
Busanya nggak terlalu banyak ya, karena facial wash ini memang SLS free, jadi terasa gentle banget di wajah, bilasnya juga mudah, nggak ada efek licin, keset atau bikin muka ketarik gitu.

Packaging-nya juga melengkapi kecakepannya, terbuat dari botol plastik bening yang pas banget di genggaman karena berisi 100 ml dan botolnya ramping, tutupnya berwarna putih berbentuk flip top, menambah kepraktisan kemasannya.

Scarlett Brightening Facial Wash review

Botol cakep bening yang memperlihatkan isi gel-nya ini, dikemas lagi dalam sebuah dus berwarna pink keunguan, dan di sisi-sisi dus ini ada beberapa keterangan produk, baik nama produk, benefit, cara pemakaian, hingga ingredients.

Oh ya di dus ini juga kita bisa membedakan mana produk yang asli, karena ada barcode yang bisa dicek keasliannya.

Cara pemakaiannya juga mudah banget kok, cukup tuangkan Scarlett brightening facial wash ini ke telapak tangan, lalu busakan dan usapkan secara merata ke permukaan wajah, kemudian bilas hingga bersih. Untuk hasil maksimal sebaiknya gunakan setiap hari, pagi dan malam hari.

Scarlett brightening facial wash review

My Firts Impression : Dari penampakannya udah suka banget, wanginya juga enak, dan ketika saya pakai, terasa banget kalau busanya memang nggak banyak, khas facial wash tanpa SLS deh. 
Paling enak makenya setelah double cleansing, jadi wajah tuh terasa bersih banget.
Setelah pemakaian wajah jadi terasa segar, dan sama sekali nggak ada efek ketarik.


Scarlett Brightly Essence Toner


Isi : 100 ml
Harga : Rp. 75.000
BPOM : NA18211204658
Hero IngredientsGlutathione, Natural Vitamin C, Niacinamide, Grape Water, Witch Hazel Extract, Jeju Propolis Extract, Alantoin.

Scarlett Brightly Essence Toner review

Adapun full ingredients Scarlett Brightly Essence Toner, adalah: "Aqua, Glycerin, Niacinamide, Hamamelis Virginiana (Witch Hazel) Leaf Extract, Vitis Vinifera Fruit Water, Butylene Glycol, Phenoxyethanol, Propanediol, Sodium Chloride, PEG-40 Hydrogenated Castor Oil, 1,2-Hexanediol, Hydroxyethyl Urea, Dmdm Hydantoin, Disodium Edta, Allantoin, Propolis Extract, Pentylene Glycol, Methyl Diisopropyl Propionamide, Ethylhexylglycerin, Sodium Lactate, Sodium PCA, Gellan Gum, Ascorbyl Glucoside, Caprylhydroxamic Acid, Aminomethyl Propanol, Urea, Chondrus Crispus Powder, Crocus Sativus Flower Extract, Glutathione, Agar, Glyceryl Acrylate/Acrylic Acid Copolymer, Raphanus Sativus Root Extract, Tephrosia Purpurea Seed Extract, Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Tromethamine, PVM/MA Copolymer, Sodium Benzoate, Ethanolamine, Citric Acid, Potassium Sorbate, Glycine, Fructose, Inositol Lactic Acid, 2-Aminobutanol, CI 73360, CI 77891"

Manfaat Scarlett Brightly Essence Toner, seperti kandungan utamanya yaitu:
  • Vitamin C, bermanfaat untuk meningkatkan produksi kolagen.
  • Glutathione, yang membantu mencerahkan kulit.
  • Witch Hazel Extract, dapat membantu meredakan peradangan dan juga mengencangkan pori-pori.
  • Jeju Propolis Extract, dapat membantu meregenerasi kulit untuk membantu membuat tekstur kulit lebih halus dan kenyal.
  • Allantoin, dapat membantu melembabkan, menenangkan, dan sifat anti-iritasi terhadap kulit.
  • Niacinamide, membantu meminimalkan pori-pori yang membesar.
  • Grape Water, dapat membantu melembabkan, menenangkan dan menyegarkan kulit.

Juaranya Scarlett Face Care ini sih menurut saya adalah penampakannya yang unyu dan cakep-cakep, sepert penampakan Scarlett Brightly Essence Toner ini.
Teksturnya cair berwana bening dengan butiran yang mengingatkan saya akan boba berwarna pink di dalamnya, yang merupakan beads dari kandungan Phyto Squalane sebagai anti inflamasi dan peradangan.  

Manfaat Scarlett Brightly Essence Toner

Dan inilah uniknya produk Scarlett Face Care ya, selalu ada sesuatu yang unyu di dalam isi produknya.

Aromanya lebih lembut ya dari Facial Wash-nya, kayak wangi manis segar gitu, tapi nggak strong sama sekali.

Packaging-nya juga nggak kalah cakep, terbuat dari botol plastik tebal berwarna agak pink, enak banget di genggaman karena berisi 100 ml dan botolnya ramping, di bagian atas ada pump untuk mengeluarkan produk berwarna putih, dan ada tutup beningnya.

Di bagian botolnya ada stiker putih yang berisi tulisan keterangan produk, dari nama produk, hero ingredients, active ingredients hingga cara pemakaian dan lainnya.

Manfaat Scarlett Brightly Essence Toner

Botol pink unyu ini juga dikemas lagi dalam sebuah dus berwarna putih dan pink, dan di sisi-sisi dus ini ada beberapa keterangan produk, baik nama produk, benefit, cara pemakaian, hingga ingredients.

Di dus ini juga kita bisa membedakan mana produk yang asli, karena ada barcode yang bisa dicek keasliannya ya.

Cara pemakaiannya adalah setelah membersihkan wajah, tuangkan cairan toner ke tangan atau juga bisa menggunakan kapas, kalau saya sih seringnya pakai tangan, kecuali pas lagi lupa double cleansing, saya pakai kapas, biar sekalian membersihkan.
Setelah itu, usapkan secara merata di wajah.

Scarlett Brightly Essence Toner

My Firts Impression : Awal pemakaian, kulit saya terasa agak sedikit cekit-cekit gitu, tapi nggak lama sih, setelahnya berubah jadi kesan segar banget.
Karena teksturnya yang cair banget, jadinya cepat banget meresap di kulit saya, dan nggak meninggalkan kesan lengket sama sekali


Scarlett Brightly Ever After Serum


Isi : 15 ml
Harga : Rp. 75.000
BPOM : NA18201901367
Hero Ingredients Phyto Whitening, Glutathione, Vitamin C, Niacinamide dan Lavender Water.

Scarlett Brightly Ever After Serum review

Adapun full ingredients Scarlett Brightly Ever After Serum, adalah: "Aqua, Nicotinamide, 1,3 Butylene Glycol, Lavandula Angustifolia (Lavender) Water, Ascorbyl Glucoside, Arisaema Amurense Extract, 2-Phenoxyethanol, Hydroxyethylcellulose, Glutathione, Aminomethyl Propanol, Ethyl Macadamiate, Decyl Glucoside, Pentane-1,2-diol, Di Na EDTA, Ethylhexylglycerin, Tamarindus Indica Seed Gum, Biosaccharide Gum-1, 1,2-Hexanediol, 2-Amini-1-Butanol, Tocopherol, Malic Acid, CI 16255"

Manfaat Scarlett Brightly Ever After Serum, adalah:
  • Dapat membantu mencerahkan kulit, serta memudarkan noda di wajah, seperti hiperpigmentasi, bekas jerawat, flek dan bekas luka.
  • Dapat membantu mengontrol kadar minyak berlebih di kulit, juga membantu mengecilkan pori-pori, mengimprovisasi warna kulit, menghaluskan kerutan dan juga garis di kulit.
  • Dapat membantu menutrisi dan melembabkan kulit.
  • Membantu membuat kulit jadi lebih relax dan calm.
  • Dapat bekerja sebagai antioxidant dan juga sebagai anti pollution.

Another penampakan unyu sih menurut saya, kombinasi warna yang manis dari Scarlett Brightly Ever After Serum ini.

Teksturnya agak cair untuk sebuah serum wajah sih menurut saya, berwarna pink pucat nyaris kayak putih gitu.
Aromanya hampir nggak kecium sama sekali, tapi kalau diendus ada kok sedikit aroma yang mirip dengan Scarlett Brightly Essence, tapi samar banget. Wajar sih karena serum ini memang diklaim nggak menggunakan fragrance.

Packaging-nya cakep a la Scarlett banget sih ya, seperti yang kita kenal, Scarlett memang paling suka menggunakan colourfull ceria untuk semua kemasan produknya.
Seperti juga serum ini, dikemas dalam sebuah botol kaca mungil berwarna pink cantik, dan dilengkapi dengan pipet berwarna putih, untuk mengeluarkan isi serum.

Scarlett Brightly Ever After Serum review

Di badan botolnya ada stiker yang berisi tulisan keterangan produk, baik nama produk, hero ingredientsactive ingredients hingga cara pemakaian dan lainnya.

Botol pink mungil ini juga dikemas lagi dalam sebuah dus berwarna putih dan pink, serta di sisi-sisi dusnya ada beberapa keterangan produk, baik nama produk, benefit, cara pemakaian, hingga ingredients.

Sama seperti produk lainnya, di dus ini juga kita bisa membedakan mana produk yang asli, karena ada barcode yang bisa dicek keasliannya ya.

Cara pemakaiannya adalah setelah menggunakan toner, teteskan 2 sampai 3 tetes serum ke wajah, lalu usap sambil dipijat secara perlahan ke seluruh permukaan wajah.
Setelah itu diamkan beberapa saat, sebelum menggunakan skincare lainnya.

Scarlett Brightly Ever After serum review

My Firts ImpressionAwal pemakaian, sama dengan tonernya, kulit saya terasa agak sedikit cekit-cekit gitu, meski ya nggak lama, lalu berubah jadi kesan segar.
Teksturnya juga nggak terlalu kental, jadinya cepat meresap dan nggak terasa lengket di kulit normal saya.


Scarlett Brightly Ever After Cream Day


Isi : 20 gr
Harga : Rp. 75.000
BPOM : NA18200107908
Hero Ingredients Glutathione, Rainbow Algae, Hexapeptide-8, Rosehip Oil, Poreaway, Triceramide dan Aqua Peptide Glow.

Scarlett Brightly Ever After Cream day review

Adapun full ingredients Scarlett Brightly Ever After Cream Day, adalah: "Aqua, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Squalane, Niacinamide, C13-15 Alkane, Cetearyl Alcohol, Propanediol, Glycerin, C12-15 Alkyl Benzoate, Dimethicone, Rosa Canina Seed Extract ,Annona Cherimola Fruit Extract, Cetyl Alcohol, Glyceryl Stearate, Phenoxyethanol, Ceteareth -33, Titanium Dioxide, Dipropylene Glycol Dibenzoate, Butylene Glycol, PEG-23 Stearate, DMDM Hydantoin, Polyacrylate Crosspolymer -6, Boswellia Serrata Oil, Steareth - 20, Caesalpinia Spinosa Gum, PPG-15 Stearyl Ether Benzoate, Ascorbyl Glucoside, Ethylhexylglycerin, Ethanol, Ceteth -20, Oleth -10, Polysorbate-60, Glutathione, Caulerpa Lentillifera Extract, Aminomethyl Propanol, Pelargonium Graveolens Oil, Citrus Limon Peel Oil, Aluminum Hydroxide, Sodium Citrate, Cystoseira Tamariscifolia Extract, Sodium Benzoate, Triethoxycaprylylsılane, Methyl Methacrylate Crosspolymer, Mastic Gum, Lecithin, T-Butyl Alcohol, Ceratonia Siliqua (Carob) Seed Extract, Dryopteris Filix-Mas Root Extract, Simethicone. Phenylpropanol, Sodium Dehydroacetate, Citric Acid, Acetyl Hexapeptide-8, 2-Amino-1-Butanol."

Manfaat Scarlett Brightly Ever After Cream Day, adalah:
  • Dapat membantu meningkatkan kelembapan serta elastisitas kulit wajah.
  • Dapat membantu mencerahkan kulit wajah secara merata.
  • Bantu pudarkan bekas-bekas jerawat pada kulit wajah.
  • Bantu meningkatkan hidrasi kulit, menutrisi kulit dan membuat kulit jadi lebih glowing.
  • Membantu hilangkan garis halus serta mengencangkan kulit wajah.
  • Sebagai antioksidan dan melindungi sel kulit dari kerusakan radikal bebas yang disebabkan oleh paparan sinar UV.

Scarlett Brightly Ever After Cream Day ini melengkapi penampilan unyu skincare lainnya dengan tampilan warna mostly pink.

Teksturnya berbentuk cream yang agak encer berwarna putih, saking encernya jadi rawan tumpah banget deh. 
Aromanya wangi segar gitu, tapi nggak terlalu strong sih.

Scarlett Brightly Ever After Cream day review

Packaging-nya dikemas dalam sebuah wadah berbentuk jar dari kaca tebal berwarna pink muda, tutupnya terbuat dari plastik berwarna putih, dan ketika tutupnya dibuka, di dalamnya ada tutup pelapis plastik berwarna putih untuk mencegah isi cream belepotan ke tutup luarnya.   

Di bagian sisi jar, ada stiker yang berisi tulisan keterangan produk, baik nama produk, hero ingredientsactive ingredients hingga cara pemakaian dan lainnya.

Kemasan jar ini juga dikemas lagi dalam sebuah dus berwarna putih dan pink, serta di sisi-sisi dusnya ada beberapa keterangan produk, baik nama produk, benefit, cara pemakaian, hingga ingredients.

Sama seperti produk lainnya, di dus ini juga kita bisa membedakan mana produk yang asli, karena ada barcode yang bisa dicek keasliannya ya.

Cara pemakaiannya adalah setelah menggunakan serum, ambil cream secukupnya, dan oleskan pada seluruh permukaan wajah, sambil dipijat lembut secara merata.
Gunakan setiap hari, pada pagi hari.

Scarlett Brightly Ever After Cream Day and Night review

My Firts Impression Awal pemakaian, agak kesulitan sih ya ngambil creamnya, karena terlalu encer. Memang untuk tekstur seperti ini cocoknya pakai kemasan tube sih, biar mudah keluarin produknya.
Tapi, karena teksturnya yang encer itu, jadinya lebih mudah meresap di kulit saya, dan nggak jadi oily ketika ditimpa dengan sunscreen.


Scarlett Brightly Ever After Cream Night


Isi : 20 gr
Harga : Rp. 75.000
BPOM : NA18200107912
Hero Ingredients Glutathione, Niacinamide, Natural Vit-C, Hexapeptide-8, Poreaway, Green Caviar dan Aqua Peptide Glow.

Scarlett Brightly Ever After Cream night review

Adapun full ingredients Scarlett Brightly Ever After Cream Night, adalah: "Aqua, Niacinamide, C13-15 Alkane, Squalane, Cetearyl Alcohol, Dimeticone, Glycerin, Cetyl Alcohol, Glyceryl Stearate, Rosa Canina Seed Extract, Isopentyldiol, Annona Cherimola Fruit Extract, Ceteareth -33, 2-Phenoxyethanol, PEG-23 Stearate, Polyacrylate Crosspolymer-6, DMDM Hydantoin, Butylene Glycol, Steareth-20, Boswellia Serrata Oil, Caesalpinia Spinosa Gum, Ascorbyl Glucoside, Ethylhexylglycerin, Ethanol, Ceteth - 20, Glutathione, Titanium Dioxide, 1,2-Hexanediol, Caulerpa Lentillifera Extract, Pelargonium Graveolens Oil, Citrus Limon Peel Oil, Sodium Lactate, Sodium PCA, Aminomethyl Propanol, Phaseolus Radiatus Seed Extract, Canavalia Gladiata Seed Extract, Glycine Soja (Soybean) Seed Extract, Lens Esculenta (Lentil) Seed Extract, Ceratonia Siliqua (Carob) Seed Extract, Pueraria Lobata Root Extract, Lactobacillus Ferment Lysate, Sodium Citrate, T-Butyl Alcohol, Sodium Benzoate, Mastic Gum, Lecithin, Kappaphycus Alvarezii Extract, Oleth-10, Polysorbate-60, Ceratonia Siliqua (Carob) Seed Extract, Citric Acid, Phenylpropanol, Sodium Dehydroacetate, Aluminum Hydroxide, Triethoxycaprylylsilane, Methyl Methacrylate Crosspolymer, Glycyrrhiza Uralensis (Licorice) Root Extract, Lactic Acid, Simethicone, Acetyl Hexapeptide-8, Glycine, Fructose, 2-Aminobutanol, Urea, Inositol"

Manfaat Scarlett Brightly Ever After Cream Night, adalah:
  • Membantu meningkatkan kelembapan serta elastisitas kulit wajah.
  • Membantu mencerahkan kulit wajah secara merata.
  • Membantu memudarkan bekas-bekas jerawat pada kulit wajah.
  • Membantu mengecilkan pori-pori pada kulit wajah.
  • Membantu menghilangkan garis halus juga mengencangkan kulit wajah.
  • Membantu meingkatkan hidrasi kulit, menutrisi kulit juga membuat kulit menjadi lebih glowing.
  • Sebagai antioksidan dan melindungi sel kulit dari kerusakan radikal bebas yang disebabkan oleh paparan sinar UV.

Yang terakhir dari rangkaian Scarlett Face Care Series Brightening ini adalah Scarlett Brightly Ever After Cream Night yang tampil mirip dengan day cream-nya.

Teksturnya berbentuk cream yang lebih padat berwarna putih juga. 
Aromanya wangi segar, sama dengan aroma day cream-nya juga.

Scarlett Brightly Ever After Cream night review

Packaging-nya pun sama, bedanya cuman di warna stiker pada bada jar yang berwarna mostly pink muda dan pink tua.
Demikian juga, dusnya berwarna mostly pink tua dan pink muda.

Cara pemakaiannya adalah setelah menggunakan serum, ambil cream secukupnya, dan oleskan pada seluruh permukaan wajah, sambil dipijat lembut secara merata.
Gunakan setiap hari, pada malam hari sebelum tidur.

My Firts Impression Awal pemakaian, berbeda dengan day cream-nya, pakai night cream ini lebih mudah, karena teksturnya yang lebih padat.
Tapi, karena agak padat, jadinya nggak bisa oles agak banyak, karena bakalan butuh waktu untuk meresap, tapi over all suka sih.


My Impression Seminggu Memakai Scarlet Face Care Brightly Series untuk Mencerahkan Wajah


Sampai saat ini sudah semingguan saya memakai rangkaian Scarlett Face Care Brightly Series ini, dan 
untuk perubahan kulit wajah sih, belum terlalu signifikan ya.

Untuk kecerahan kulit sih belum keliatan ya, yang mulai terasa tuh kulit jadi lebih lembab dan lebih moist gitu.

Selama pakai semingguan ini juga, Alhamdulillah nggak ada efek yang buruk di kulit saya, bahkan efek cekit-cekit ketika pertama kali make toner dan serumnya, udah nggak kerasa lagi, hanya ada rasa segar aja.

Over all, suka sih sama rangkaian Scarlett Face Care ini, bakalan jadi skincare rutin saya nih, bahkan saya juga pengen nyobain Glowtening Serumnya, penasaran kalau dipadu dengan serum tersebut, bakalan jadi lebih glowing kayaknya ya.


Kesimpulan

 
Demikianlah, menurut saya, rangkaian Scarlett Face Care Series ini, recomended buat dicoba, khususnya yang ingin mencerahkan wajah agar lebih cerah dan lembab.

Terlebih produk Scarlett tuh bisa didapatkan di mana saja.
Namun, jangan sampai beli yang palsu ya.

Beauties bisa memesannya di https://linktr.ee/scarlett_whitening


Sumber: pengalaman pribadi
Gambar: dokumen pribadi