Gaya potong rambut pendek wanita di tahun 2023 ini semakin beragam dan tampil berani. Sebagai mahkota bagi wanita, gaya rambut memang selalu jadi perhatian tersendiri.
Terutama untuk gaya rambut pendek, yang selalu membawa aura terlihat lebih segar, muda dan produktif.
Karena gaya potongan rambut, memang seringnya bisa memberikan tampilan dan karakter diri yang berbeda buat wanita.
Nah beauties, masih bingung memilih gaya rambut pendek yang bisa dimiliki di tahun 2023 ini? Simak beberapa pilihan yang ada berikut.
Baca juga : Manfaat Santan Kelapa untuk Perawatan Rambut
1. Gaya Potong Rambut Pendek Wanita Model Bob Pendek Belah Pinggir
![]() |
sumber: popmama |
Buat para wanita yang kurang menyukai poni, maka model rambut bob pendek belah pinggir ini, menjadi pilihan yang tepat.
Model ini akan membuat beauties terlihat sederhana tapi juga berkelas. Bisa juga diadaptasi untuk rambut dengan warna cerah ombre, jika menyukai hal-hal yang ceria.
Model rambut seperti ini, sangat cocok untuk yang punya wajah panjang dan dahi yang lebar. Di mana potongan rambut model ini akan membuat dahi terlihat lebih kecil.
Baca juga : Atasi Rambut Rontok Parah dengan Green Angelica Hair Nutrition
2. Gaya Potong Rambut Pendek Wanita Model Inverted Bob
![]() |
Sumber : pinterest |
Gaya potong rambut pendek wanita seperti ini, memiliki model rambut yang lebih pendek di bagian belakang, daripada bagian depan. Sehingga rambut terlihat lebih tebal dan menawan.
Untuk tampilan yang lebih sempurna, pastikan untuk selalu menge-blow rambut dengan hair dyer. Terutama ketika setelah keramas, agar modelnya makin terlihat sempurna.
Model rambut seperti ini, cocok untuk beauties yang punya wajah persegi. Karena akan membuat wajah terlihat lebih bulat.
Beauties juga bisa menambahkan poni samping yang asimetris, untuk menambah efek wajah terlihat kecil.
Baca juga : Saffron Shampoo All Is Well, Nutrisi Rambut Panjang Hijaber
3. Gaya Potong Rambut Pendek Wanita Model Flipped Out Bob
![]() |
Sumber: kamini.id |
Gaya potong rambut pendek wanita model Flipped Out Bob, ini membuat potongan rambut bob dengan panjang sebahu. Lalu di bagian ujung rambut, dibuat style seperti 'keluar', sehingga tamppilan wajah terlihat lebih berisi dan elegan.
Model rambut seperti ini, sangat cocok untuk yang memiliki wajah panjang, karena akan membuat wajah jadi terlihat lebih segar.
4. Gaya Potong Rambut Pendek Wanita Model Long Bob Asimetris
![]() |
Sumber: mediaindonesia |
Model rambut seperti ini sangat cocok untuk beauties yang punya wajah kotak dan pipi yang chubby. Karena rambut sisi samping bagian depan yang panjang sebelah itu, akan membuat wajah jadi terlihat lebih kecil.
Untuk tampilan sempurna, potonglah rambut dengan panjang yang jatuh di atas pundak persis.
Baca juga : Cara Merawat Kulit Kepala dan Rambut dengan Deep Cleansing
5. Gaya Potong Rambut Pendek Wanita Model Sci-Fi Bob
![]() |
Sumber: tokopedia |
Jika beauties merasa bosan dengan gaya potong rambut pendek wanita yang selalu mainstream. Coba deh potongan dengan model Sci-Fi Bob ini.
Potongan rambut model Sci-Fi Bob ini, terlihat unik dengan memadukan undercut dan pixy cut. Sehingga bikin penampilan beauties jadi tampak edgy.
Namun, yang harus diperhatikan, tidak semua model wajah cocok dengan gaya rambut seperti ini. Biasanya yang paling cocok adalah yang punya wajah panjang dan oval.
Kesimpulan dan Penutup
Berbagai model rambut bob bisa dijadikan rekomendasi gaya potong rambut pendek wanita, yang kebetulan kembali trend di tahun 2023 ini.
Beauties bisa bereksperimen dengan mengganti model rambut yang belum pernah diadopsi sebelumnya. Jadi, beauties pilih yang mana nih?
Tidak ada komentar:
Terimakasih sudah mampir dan membaca artikel saya,
Silahkan meninggalkan komentar dengan akun/url yang aktif :)